Perolehan Bulan Dana PMI Belum Jangkau Target
Hasil Bulan Dana PMI Kabupaten Bogor tahun 2010 yang dimulai sejak bulan September 2010 lalu, perolehannya mencapai sebesar Rp.1. Milyar 90 juta 940 ribu 900.Salah satu konstribusi terbesar dalam perolehan hasil bulan dana PMI Kabupaten Bogor tersebut, diperoleh dari kalangan pelajar, yang pada tahun 2009 dari kalangan pelajar ini hanya mencapai Rp. 43 Juta Rupiah, dan ditahun 2010 perolehannya mencapai 304 juta rupiah, atau mengalami kenaikan secara signifikan mencapai 708 persen.
Hal itu diungkapkan Ketua PMI Kabupaten Bogor Hj. Nurhayanti yang juga pada acara Musyawarah Kerja PMI Kabupaten Bogor Tahun 2011, yang pembukaannya secara resmi dilakukan Wakil Bupati Bogor H. Karyawan Fathurachman disaksikan Ketua DPRD Kabupaten Bogor H. Adjat Sudradjat bertempat berlangsung di Gedung Serbaguna I Setda Kabupaten Bogor, Selasa (8/2).
”Hasil Bulan Dana PMI Kabupaten Bogor tahun 2010 ini tentunya sangat menggembirakan, hal ini dikarenakan apabila dilihat prosentase kenaikan dari tahun sebelumnya (2009-red), dan untuk tahun 2010 perolehannya mencapai 377 persen”. Ujar Hj. Nurhayanto yang juga selaku Sekda Kabupaten Bogor.
Dikatakan Hj. Nurhayanti, keberhasilan ini merupakan keberhasilan kita semua, yakni keberhasilan semua pihak yang telah terlibat dalam upaya pengumpulan bulan dana PMI. Untuk itulah, lanjut Hj. Nurhayanti, kami sangat mengparesiasi dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak, khususnya terhadap perolrehan kenaikan yang sangat signifikan dari sektor pelajar.
Terkait dengan kegiatan Mukerkab PMI Kabupaten Bogor, menurut Hj. Nurhayanti Kegiatan ini, adalah kegiatan rutin tahunan yang merupakan amanat Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD-ART) PMI Kabupaten Bogor.
”Kegiatan Muker tahun 2011 ini adalah merupakan mukerkab pertama bagi kami, dalam kepengurusan PMI masa bhakti 2010-2015 yang akan diselenggarakan hingga tanggal 9 Februari 2011 besok, yang dilanjutkan dengan kegiatan pelantikan pejabat Markas serta pembahasan awal materi persidangan”. Ungkap Hj. Nurhayanti.
Dikatakannya, adapun agenda pokok dari Mukerkab ini adalah untuk mengevaluasi kegiatan dan pembahasan rencana kerja tahunan serta membahas hal-hal lain yang bersifat strategis.
Hal strategis yang akan disampaikan tersebut, tambah Hj. Nurhayanti adalah menyampaikan naskah Rencana Detail Kegiatan (RDK) PMI Kabupaten Bogor tahun 2011-2015 dan uraian tugas dan tanggung jawab pengurus PMI Kecamatan untuk mendapatkan persetujuan mukerkab. RDK PMI ini merupakan penjabaran dari rencana program pokok yang telah ditetepkan dalam muskab tahun 2010.
Lebih lanjut Hj. Nurhayanti juga mengungkapkan bahwa , selama kurun waktu tersebut, kegiatan penanggulangan bencana yang telah dilakukan adalah sebanyak 151 kejadian di 73 lokasi yang tersebar di 40 kecamatan. Dari jumlah tersebut, terbesar diantaranya adalah penanganan bencana longsor yang mencapai 44 kejadian.
Adapun untuk kegiatan pelayanan pertolongan pertama selama kurun waktu juni s/d desember 2010 sebanyak 61 kegiatan, kemudian untuk pengewlolaan hasil donor darah telah dihasilkan sebanyak 5155 kantong darah yang diperoleh dari hasil donor di markas maupun kegiatan donor darah mobil unit di 121 lokasi.
”Alhamdulillah PMI Kabupaten Bogor, kini sudah mendapatkan mobil unit donor darah yang diperoleh dari CSR pertamina melalui PMI Pusat.
Selanjutnya, terkait dengan rencana kerja tahun 2011 sesuai dengan RPP 2010-2015, bahwa tahun 2011 merupakan tahun penataan infrastruktur dan suprastruktur PMI Kabupaten Bogor.
”Berbagai kegiatan akan kami rencanakan sesuai dengan kemampuan yang titik beratkan pada kegiatan pelayanan kemanusiaan dan kepalangmerahan, disamping itu PMI Kabupaten Bogor akan terus meningkatkan kafasitas organisasi dan pengembangan SDM dan selanjutnya yang tidak kalah pentingnya yang terus menjadi perhatian dan obsesi adalah merevitalisasi gedung markas dan transfusi darah untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat”. pungkas Hj. Nurhayanti
Sementara itu Wakil Bupati Bogor H. Karyawan Fathurachman yang juga selaku Ketua Panitia Bulan Dana PMI Kabupaten Bogor saat membuka secara resmi kegiatan tersebut mengatakan, penyelenggaraan Muker ini harus diberi apresiasi yang mendalam, mengingat didalamnya terkandung spirit dan konsistensi para pengurus baru PMI untuk taat terhadap ketentuan anggaran dasar dan anggran rumah tangga organisasi serta bewrkomitmen penuh untuk maju menghadapi tantangan masa depan.
Menurutnya, didalam wadah Mukercab ini, seluruh personil dan organ PMI berkesempatan untuk menguatkan konsolidasi, mengkaji kinerja manajemen dan program kerja serta membahas berbagai tantangan yang dihadapi dalam rangka meningkatkan kapasitas sebagai organisasi kemanusiaan yang profesional.
Dikatakan Karyawan Fathurachman, bahwa sesuai dengan agenda yang telah direncanakan, pada kesempatan Muker ini, yakni dilaksanakannya serah terima hasil bulan dana PMI Tahun 2010, dirinya menyampaikan salut dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kinerja panitia Bulan Dana PMI yang telah berhasil menghimpun dana lebih dari Rp. 1 Milyar, dimana kenaikan yang signifikan bersumber dari kalangan pelajar.
”Keberhasilan ini membesarkan hati kita semua, bahwa rasa kemanusiaan dan kepedulian sosial dikalangan pelajar meningkat dengan pesat meskipun kita dihadapkan pada tantangan zaman yang semakin terbuka dan dinamis. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan kontribusi bagi terhimpunnya dana kemanusiaan melalui program bulan dana PMI”. Ujar Wakil Bupati. (IWA/DISKOMINFO/ALS)
Tidak ada komentar