Gasak Jupiter MX, Maling Babak Belur
Gagal menggasak Yamaha Jupiter, RD alias Rudi (20) babak belur dihajar massa. Kejadian itu terjadi di Gang Kerupuk RT 4/12, Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Jumat (9/12/2011) pagi. Pelaku menjadi bulan-bulan warga setelah ditangkap warga saat berusaha melarikan diri.
Dalam kondisi babak belur, pelaku diserahkan ke Polsek Bogor Selatan untuk dimintai keterangan. Dari tangan Rudi, petugas menyita sebuah kunci leter T yang diduga digunakan untuk menggasak motor.
Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi saat pelaku mencoba menggasak Yamaha Jupiter MX milik M Rasyid, warga setempat. Saat akan berusaha menyalakkan motor menggunakan kunci leter T, aksi pelaku diketahui warga.
"Pada waktu kejadian, ada warga yang melihat dia lagi berusaha buka kunci kontak motor pake kunci T. Warga itu langsung berteriak. Pelaku spontan pelaku lari ke sebuah gang untuk melarikan diri," ujar Kanit Reskrim Polsek Bogor Selatan, AKP Surya kepada wartawan, Jumat (9/12/2011).
Mengetahui pelaku lari ke sebuah gang, sejumlah warga langsung berlari mengejar pelaku. Karena sudah dikepung, Rudi tidak bisa meloloskan diri dan berhasil ditangkap warga.
"Beruntung, petugas dari Polsek saat itu ada petugas Polsek, sehingga pelaku bisa diselamatkan dari amukan warga," ujarnya.
Kepada petugas, Rudi mengaku sudah tiga kali mencuri motor. Hasil penyelidikan, diketahui kalau pelaku kerap beraksi di wilayah Bogor Selatan."Pengakuannya pelaku hanya beraksi seorang diri. Tapi, kita sedang mengembangkan kasus ini untuk mengetahui adanya pelaku lainnya," kata AKP Surya.
Rudi warga Kampung Bitung mekar, Desa Padajaya, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi ini mengatakan, motor hasil curian selama ini dijual ke wilayah Sukabumi.
"Modus yang digunakan pelaku adalah membobol kontak dengan kunci T, dan setelah motor menyala kemudia dia memasukan kunci yang telah dibawa sebelumnya ke kunci kontak untuk mengelabuhi petugas dan warga," katanya.(wid/bogor-wartakota)
Dalam kondisi babak belur, pelaku diserahkan ke Polsek Bogor Selatan untuk dimintai keterangan. Dari tangan Rudi, petugas menyita sebuah kunci leter T yang diduga digunakan untuk menggasak motor.
Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi saat pelaku mencoba menggasak Yamaha Jupiter MX milik M Rasyid, warga setempat. Saat akan berusaha menyalakkan motor menggunakan kunci leter T, aksi pelaku diketahui warga.
"Pada waktu kejadian, ada warga yang melihat dia lagi berusaha buka kunci kontak motor pake kunci T. Warga itu langsung berteriak. Pelaku spontan pelaku lari ke sebuah gang untuk melarikan diri," ujar Kanit Reskrim Polsek Bogor Selatan, AKP Surya kepada wartawan, Jumat (9/12/2011).
Mengetahui pelaku lari ke sebuah gang, sejumlah warga langsung berlari mengejar pelaku. Karena sudah dikepung, Rudi tidak bisa meloloskan diri dan berhasil ditangkap warga.
"Beruntung, petugas dari Polsek saat itu ada petugas Polsek, sehingga pelaku bisa diselamatkan dari amukan warga," ujarnya.
Kepada petugas, Rudi mengaku sudah tiga kali mencuri motor. Hasil penyelidikan, diketahui kalau pelaku kerap beraksi di wilayah Bogor Selatan."Pengakuannya pelaku hanya beraksi seorang diri. Tapi, kita sedang mengembangkan kasus ini untuk mengetahui adanya pelaku lainnya," kata AKP Surya.
Rudi warga Kampung Bitung mekar, Desa Padajaya, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi ini mengatakan, motor hasil curian selama ini dijual ke wilayah Sukabumi.
"Modus yang digunakan pelaku adalah membobol kontak dengan kunci T, dan setelah motor menyala kemudia dia memasukan kunci yang telah dibawa sebelumnya ke kunci kontak untuk mengelabuhi petugas dan warga," katanya.(wid/bogor-wartakota)
Tidak ada komentar