Arus Mudik Diprediksi Padat
BERITA BOGOR - Cuti bersama Idul Fitri 1435 Hijriyah tanggal 26
Juli hingga 3 Agustus 2014, arus mudik diprediksi padat.
Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat memprediksikan akan terjadi kepadatan arus lalu lintas yang sangat tinggi pada arus mudik Lebaran 2014 kali ini jika cuti bersama jatuh mulai H-3 Lebaran.Diprediksi akan terjadi kemacetan arus lalu lintas.
Wakapolda Jabar Brigjen Pol Rycko Amelza mengatakan, jika cuti bersama dimulai pada H-3 Lebaran. "Maka akan terjadi stuck di jalur mudik karena kendaraan akan keluar secara bersama," katanya.usai Rapat Koordinasi Tingkat Provinsi Jabar Mengenai Kesiapan Menghadapi Idul Fitri 2014, di Aula Barat Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kamis (17/7/2014).
Dirinya menghimbau kepada pada pemilik perusahaan untuk bisa meliburkan karyawannya mulai H-5 sesuai surat yang diajukan oleh Pemerintah Provinsi Jabar melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi. “Jika libur bersama dimulai pada H-5 Lebaran diharapkan arus kendaraan mudik dapat terbagi dalam beberapa hari, seperti pada tahun-tahun sebelumnya,” kata Rycko
Sesuai Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2013, Nomor 335 Tahun 2013 dan Nomor 05/SKB/MENPAN-RB/08/2013 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2014.
Pada tanggal 26 dan 27 Juli, PNS libur karena merupakan akhir pekan. Pada tanggal 28 dan 29 Juli, PNS juga secara otomatis libur karena merupakan tanggal merah ditambah libur cuti bersama sebanyak 3 hari sejak tanggal 30 Juli hingga 1 Agustus sementara tanggal 2 dan 3 Agustus PNS tersebut masih libur karena sudah masuk akhir pekan. (Rilis) foto ilustrasi