Gebyar Malam Anugrah Zakat BAZNAS
BERITA BOGOR - Pembayar Zakat Mendapat Penghargaan dalam Malam Anugrah Zakat BAZNAZ Kota Bogor.
Sebagai bentuk apresiasi kesadaran dan kepercayaan masyarakat, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAZ) Kota Bogor menggelar malam anugrah Zakat BAZNAS 2014 dengan memberikan penghargaan kepada lima pembayar zakar perorangan dan perusahaan terbaik se-Kota Bogor di Gedung IPB Convention Center, Senin (14/7/2014).
Ketua Baznas Kota Bogor Ahmad Khotib Malik mengatakan bahwa kegiatan ini, merupakan rangkaian acara syiar zakat pada bulan suci Ramadhan 1435 H. “Sebelumnya kami telah menobatkan Walikota Bogor Dr. Bima Arya menjadi Duta Zakat Baznas Kota Bogor, sebagai simbol keteladanan pemimpin dalam mewujudkan gerakan Zakat di Kota Bogor,” jelas Ahmad.
Selain menobatkan Duta Zakat, lanjutnya, juga dibentuk UPZ-UPZ (Unit Pengumpul Zakat) di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Juga dilakukan sosialisasi dan penguatan kesadaran berzakat di lingkungan Pemerintah Kota Bogor.
Sementara, Ketua Kadin Kota Bogor Erik Suganda menyampaikan acara malam anugrah Zakat dengan tujuan ingin mensosialisasikan Zakat di masyarakat Kota Bogor khususnya para pengusaha yang ada di Kota Bogor. Dari sekitar 300 pengusaha di Kota Bogor, lanjut Erik, anggota Kadin yang terdaftar ini merupakan satu potensi Zakat yang memang mungki belum tersentuh. (eka) Editor: MICHELLE