header_ads

Kabupaten Bogor Juara Umum Jumbara PMI

BERITA BOGOR - Selama dibina Hj.Nurhayanti, Kabupaten Bogor menggaet Juara Umum Jumbara PMI sebanyak empat kali. 

Kontingen Kabupaten Bogor kembali menorehkan prestasi menjadi juara umum dalam kegiatan Jumpa Bhakti Gembira (Jumbara) dan Temu Karya Palang Merah Indonesia (PMI) tingkat provinsi Jawa Barat, di lapangan Katapang Doyong, jalan Pacuan Kuda pantai timur, Desa Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (17/10/2014).

Kegiatan yang berlangsung sejak 13 Oktober hingga 17 Oktober ini diikuti oleh kontingan kota Bandung, dan urutan ketiga kontingen Kabupaten Bekasi. Atas dasar kekompakan dan kerapihan kostum tim juga menentukan kontingen Kabupaten Bogor layak menjadi juara umum dalam kegiatan ini. 

Ketua Kontingen Kabupaten Bogor, Abidin menyatakan bahwa keberhasilan ini dalam upaya mempertahankan gelar yang keempat kalinya, serta ini merupakan keberhasilan dalam pembinaan dan pengembangan PMI dibawah pimpinan Wakil Bupati Bogor Hj. Nurhayanti. "Keberhasilan ini dapat dijadikan contoh bagi kabupaten dan kota lainnya di Jawa Barat untuk mengembangkan kepalang merahan," harap Kepala Markas PMI Kabupaten Bogor.

Selain diisi dengan pengumuman pemenang, kegiatan yang resmi ditutup oleh pejabat Bupati Pangandaran Endjang Naffandy ini, juga diisi kegiatan simulasi bencana oleh BPBD Provinsi Jawa Barat. (Rilis)



Diberdayakan oleh Blogger.