Pelatihan Pertanian Terpadu Buah Lokal
BERITA BOGOR - Pelatihan Pertanian Terpadu dilaksanakan di tiga lokasi yaitu Kecamatan Sukaraja, BP3K Leuwiliang dan BP3K Ciseeng.
Kecamatan Sukaraja merupakan lokasi pertama dari rangkaian pelatihan tersebut. Pelatihan ini menitikberatkan pada pengembangan potensi buah lokal yaitu Jambu Kristal dan Pepaya California. Kegiatan PPT di Kecamatan Sukaraja dilaksanakan DI Aula Kantor Kecamatan Sukaraja selama dua hari yaitu pada 4 dan 5 September 2014.
Saat pembukaan kegiatan, Sekretaris Camat Sukaraja menyampaikan bahwa kegiatan Pelatihan pertanian Terpadu memiliki peran dalam meningkatkan pendapatan petani. "Diharapkan dapat menarik minat pemuda untuk bertani." paparnya, (4/9/2014).
Selanjunya para peserta diberikan materi yang disampaikan, diantaranya mengenai Kebijakan Pengembangan Tanaman Buah dan Pola Pemasarannya oleh Kepala Bidang Penyuluhan Pertanian BKP5K. Materi tersebut membahas mengenai keunggulan, tantangan, arah kebijakan pemerintah terkait pengembangan buah lokal dan bagaimana pola pemasarannya.
Materi kedua disampaikan oleh PPL BP3K IV Wilayah Cibinong mengenai Analisis Tanaman Buah. Kegiatan PPT hari pertama ditutup dengan penyampaian materi ketiga mengenai Pengendalian Hama Terpadu yang disampaikan oleh POPT Wilayah Cibinong. Jumyadi, (5/9/2014)
Dalam materi ini narasumber menginformasikan bahwa Kementerian Pertanian telah mengembangkan benih unggul, termasuk benih unggul Jambu Kristal dan Pepaya California. Materi yang terakhir adalah Budidaya Jambu Kristal dan Pepaya California yang disampaikan oleh praktisi kedua komoditas yaitu Badri dari Dramaga dan Kiki dari Rancabungur. (wahyu)