header_ads

Usmar Desak Percepatan Pembangunan R3

BERITA BOGOR - Proyek pembangunan jalan R3 ini bertujuan untuk memperlancar dan mengurangi beban dari Jalan Padjajaran.


Wakil Walikota Bogor, Usmar Hariman melakukan sidak ke lokasi proyek pembangunan jalan R3 yang membentang dari Warung Jambu sampai Wangun Ciawi, Kamis (18/9/2014). 

Dalam sidaknya kali ini, Usmar mendesak agar percepatan pembangunan infrastruktur jalan dilakukan, hal ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya putus kontrak seperti pada tahun 2012-2013 dan untuk mengantisipasi musim hujan. "Untuk pelaksanaan pengerjaan kontrak sepanjang 1,1 kilometer ini ditargetkan harus selesai 24 Desember 2014, dan demi mengantisipasi musim hujan harus dipercepat,” tegasnya.

Pada pembangunan ini disediakan pula saluran utilitas yang bisa dipergunakan untuk saluran Telkom, PLN, PDAM dan sebagainya di 5 kilometer terakhir. “Jadi tidak ada proyek galian yang mengganggu kelancaran lalulintas, ini ide saya di tahun 2010 waktu masih mengabdi di komisi C,” ungkap Usmar.
Sementara, Yohana selaku PPK yang ditemui dilokasi optimis proyek senilai 23,8 M ini akan rampung sesuai kontrak kerja. (ibp) Editor: Imam Bhakti Pratama


Diberdayakan oleh Blogger.