Saatnya PD Pasar Pakuan Jaya Bogor Dikelola Profesional
Perusahaan Daerah (PD), Pasar Pakuan Jaya, Kota Bogor sudah saatnya dikelola secara profesional, sehingga perusahaan daerah milik Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor itu benar-benar mampu bersaing dan mendatangkan manfaat bagi rakyat Kota Bogor.
“Kami berharap siapapun orangnya yang nanti terpilih menjadi Direktur Utama (Dirut) PD. Pasar Pakuan Jaya akan mampu menjalankan perusahaan daerah ini secara baik dan professional,” kata Sektertaris Daerah (Sekda), Kota Bogor, H. Bambang Gunawan, selaku Ketua Tim Seleksi Direktur, PD Pasar Pakuan Jaya, Senin (20/12/2010)
Bambang menyebutkan, dengan sitem perekrutan calon dirut PD Pasar Pakuan Jaya yang selama ini dimonopoli para pimpinan birokrat murni, dan sekarang telah dirubah dengan sitem penjaringan baru yang lebih terbuka dan profesonal, sehingga diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi kemajuan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) tersebut.
“Saat ini kami masih terus melakukan seleksi bersama tim idependen. Dilihat dari jumlah dan kuantitas pelamar, terdapat nama-nama yang memang berasal dari luar kalangan birokrad,” ungkapnya.
Setelah diseleksi, tambah Bambang, semua berkas yang lolos dan telah dinyatakan lulus oleh tim independent, selanjutnya akan mengikuti fit and proper test yang rencananya akan dilaksanakan pada Rabu (22/12/2010).
Sejumlah nama yang mendaftar antara lain Fahrudin Sukarno Ketua Komunitas Muslim Bogor (KMB) dan Radjab Tampubolon, Ketua Kadin Kota Bogor. (yan)
“Kami berharap siapapun orangnya yang nanti terpilih menjadi Direktur Utama (Dirut) PD. Pasar Pakuan Jaya akan mampu menjalankan perusahaan daerah ini secara baik dan professional,” kata Sektertaris Daerah (Sekda), Kota Bogor, H. Bambang Gunawan, selaku Ketua Tim Seleksi Direktur, PD Pasar Pakuan Jaya, Senin (20/12/2010)
Bambang menyebutkan, dengan sitem perekrutan calon dirut PD Pasar Pakuan Jaya yang selama ini dimonopoli para pimpinan birokrat murni, dan sekarang telah dirubah dengan sitem penjaringan baru yang lebih terbuka dan profesonal, sehingga diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi kemajuan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) tersebut.
“Saat ini kami masih terus melakukan seleksi bersama tim idependen. Dilihat dari jumlah dan kuantitas pelamar, terdapat nama-nama yang memang berasal dari luar kalangan birokrad,” ungkapnya.
Setelah diseleksi, tambah Bambang, semua berkas yang lolos dan telah dinyatakan lulus oleh tim independent, selanjutnya akan mengikuti fit and proper test yang rencananya akan dilaksanakan pada Rabu (22/12/2010).
Sejumlah nama yang mendaftar antara lain Fahrudin Sukarno Ketua Komunitas Muslim Bogor (KMB) dan Radjab Tampubolon, Ketua Kadin Kota Bogor. (yan)
Tidak ada komentar