header_ads

Rachmat Yasin - Nurhayanti Didukung Elit Politik

CIBINONG - Elit politik nasional ikut mendukung Rachmat Yasin - Nurhayanti.

Elit politik nasional ramai-ramai menyatakan dukungannya kepada pasangan Rachmat Yasin dan Nurhayanti (RaYa) sebagai Bupati-Wakil Bupati Bogor periode 2013-2018. 


Para tokoh nasional itu melihat Racmat Yasin (RY) sebagai figur yang telah sukses membangun Kabupaten Bogor dengan kebijakan dan program yang berpihak pada kepentingan rakyat.

Hal itu mengemuka dalam orasi para tokoh politik nasional yang menghadiri kampanye terbuka pasangan RaYa di Lapangan Metro, Desa Waru, Kecamatan Parung, Selasa (3/9/2013). 


Hadir antara lain, Ketua Umum DPP PPP yang juga Menteri Agama Surya Dharma Ali, Sekjen DPP Golkar Idrus Marham, Yudi Krisnandi Wakil Ketua Umum DPP Hanura, Waketum DPP Gerindra Fadli Zon, Ketua DPW PKS Jabar Tate Komarudin, Anggota Fraksi Golkar DPR RI Airlangga Hartarto, serta Anggota F-PPP DPR RI Ahmad Farial.

Dalam sambutannya, Suryadharma Ali (SDA) mengucapkan terimakasih atas kesediaan parpol koalisi untuk mengusung pasangan Raya dalam Pilkada yang akan dihelat pada 8 September 2013 nanti. Menurutnya, dukungan tersebut adalah bukti kesatuan dari parpol dan keberpihakan pada kelanjutan pembangunan di Kabupaten Bogor.

"Kang RY adalah pemimpin kita yang sudah teruji. Bisa dibuktikan sebagai pemimpin yang sukses berpihak pada rakyat. Membangun Kabupaten Bogor alus pisan, jalan licin, perumahan teratur, pendidikan bagus, hingga terbukanya tempat terisolir. Makanya, jangan salah pilih. Coblos nomor 3," seru SDA kepada peserta kampanye.

Di mata Menag, RY adalah sosok pemimpin yang responsif dan tanggap. Karenanya, kata dia, kalau ingin masalah di Bogor selesai, maka haruslah dilanjutkan oleh sosok yang mumpuni seperti Rachmat Yasin. "Kalau bukan RY, siapa lagi orangnya?" lanjut dia.

Senada dengan SDA, Sekjen DPP Partai Golkar Idrus Marham dalam orasi politiknya menyampaikan amanat Ketum Partai Golkar Abu Rizal Bakrie untuk mendukung penuh pasangan Raya pada pilbup yang akan segera dihelat beberapa hari lagi. "Saya instruksikan Jaro Ade beserta keluarga besar Golkar, kita tidak ada pilihan lain kecuali nomor 3. Kepada saudara Airlangga, apa yang sudah dilakukan lanjutkan mendukung kepemimpinan RY," ungkap Idrus.

Masih kata dia, pilkada merupakan ajang penentu bagi masa depan Kabupatenn Bogor. Karenanya, jangan sampai salah pilih pemimpin. "Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum kecuali ditentukan oleh kaum itu sendiri. Maka pilihlah pemimpin oleh rakyat yang bertanggungjawab seperti kang RY. Kalau kita mensyukuri kepemimpinan RY maka rizki dan kenikmatan akan ditambahkan pada kemajuan masyarakat Kabupaten Bogor," tegas Idrus.

Waketum Gerindra, Fadli Zon menegaskan, Ketum Gerindra Prabowo Subianto juga melakukan hal yang sama dengan Abu Rizal Bakrie. Bahkan, karena Prabowo adalah warga Kabupaten Bogor, tepatnya Bojongkoneng, Kecamatan Babakan Madang, akan mencoblos nomor urut 3 pada pilkada mendatang. "Karenanya, jangan sampai kecolongan. Mari kita sama-sama mendatangi TPS dan mencoblos nomor urut 3," jelas Fadli Zon.

Sementara Yudi Chrisnandi menyampaikan alasan partainya untuk mendukung RY. "Ada 3 alasan. Nu utami, kang RY bener ngajalankeun pembangunan. Anu kadua bageur jeung nyaah ka rakyat. Katilu, masih cageur, masih sehat," pujinya.

Sedangkan Tate Komarudin menegaskan, RY butuh dukungan seluruh unsur masyarakat untuk melanjutkan pembangunan sehingga tidak cacat. "Saya dengar dari jendral purnawirawan. Di dalam tradisi militer ketika seorang komandan tempur memenangkan pertempuran, pantang dia diganti. Lanjutkan tugasnya," ungkapnya.

Ia pun memastikan, Ketua DPD PKS hingga jajaran simpatisan PKS adalah loyal, pasti dan tegas dalam memenangkan nomor urut 3.

Sejalan dengannya, politisi partai Demokrat yang juga Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Hanafi menegaskan, Ketum Demokrat yang juga Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai warga Kabupaten Bogor pun menyampaikan ketegasan serupa dengan mendukung nomor urut 3 pada pilkada mendatang. "Pak Ketum SBY rumahnya di Kabupaten Bogor, beliau akan memilih RY," paparnya.

Sementara itu, Rachmat Yasin dalam orasinya menegaskan, dirinya merasa kepentingan perempuan harus diakomodir. Karenanya, ia memilih wakil dari kaum hawa untuk melanjutkan pembangunan bersama dengannya.

"Saya sadar sebagian besar kaum perempuan. Jangan pernah menyia-nyiakan suara perempuan. Kehadiran perempuan diakomodir melalui ibu Nurhayanti untuk memperjuangkan kesejahteraan perempuan," bebernya. Ia juga berjanji untuk menggratiskan pendidikan hingga tingkat SMA, SMK dan MA. "Bagi yang tidak mampu, kita bebaskan SPP karena tidak boleh pemerintah mempersulit rakyat mendapat pendidikan," tandasnya.

Hadir juga dalam kesempatan tersebut Ketua DPC/DPD parpol koalisi pendukung diantaranya Ketua DPC PPP Ade Munawaroh Yasin, Ketua DPD Golkar Ade Ruhendi, Ketua DPD PKS Ajid Muslim, Ketua DPC Hanura Hendrayana, serta Ketua DPC Gerindra Iwan Setiawan.

Ramai Artis Beken

Tak mau kalah dengan para elit politik nasional, sejumlah artis beken juga turut menyemarakan kampanye akbar pasangan RaYa. Diantara para artis, terlihat pelawak kondang Haji Bolot. Pelawak dengan gaya khasnya,kurang pendengaran ini ternyata dalam acara tersebut, pendengarannya normal loh. Usut punya usut, ternyata dia mewakilkan diri sebagai seorang kader Golkar.

“Ramai, ramai luar biasa hari ini. Banyak bendera warna warni ada kuning hijau,putih waah banyak sekali,” ucapnya.
Coba lihat itu,kata dia sambil menunjuk bendera kuning Golkar berkibar kibar tertiup angin. “Walaupun benderanya beda,tapi semua kader Golkar pasti mencoblos nomor tiga. Pokoknya nomor tiga pasti menang,”ujarnya.

Bukan hanya Golkar saja paparnya lagi, beberapa partai politik besar juga ikut mendukung untuk kemenangan Rachmat Yasin dan Nurhayanti. “Udah gak usah bilang macam macam, pokoknya nomor tiga pasti menang deh," tutupnya.

Selain Bolot, para artis ibukota yang hadir di kampanye RaYa antara lain, penyanyi dangdut Kristina, Dua bidadari, Komeng dan sejumlah artis lainnya. (ice)






Editor: Annisa Ramadhan
Email: redaksiberitabogor@gmail.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.