Jalan Babakan Madang Tak Ubahnya Aliran Sungai
BERITA BOGOR - Saat hujan mengguyur, Jalan Babakan Madang berubah seperti aliran sungai yang deras.
Tak bosannya warga dan tokoh Babakan Madang menyampaikan aspirasi perbaikan jalan, namun belum kunjung digubris.Padahal, kerusakan akses jalan raya yang menghubungkan Kecamatan Citereup dengan Kecamatan Babakan Madang Kabupaten Bogor ini sudah terjadi sejak dua tahun silam.
"Semula jalan aspal yang berada disimpang hotel Harris itu mengalami pengikisan lapisan aspal ditambah drainase yang buruk, namun lambat laun tinggal batu-batuan yang tersisa sepanjang lebih dari dua ratus meter. Kedalamannya sekarang sudah setinggi melebihi ban vespa saya, apalagi saat hujan mengguyur maka tak heran bila jalan itu berubah seperti aliran sungai," kata pemuda setempat, M.Rizky warga Cijayanti, Selasa (5/8/2014).
Hal senada dikeluhkan Uda Yanuar, pemilik warung nasi padang yang mengaku pelanggannya terasa berkurang dari tahun-tahun sebelumnya. "Banyak pengendara yang memutar arah menghindari jalan rusak itu, jadinya berkurang pembeli di warung makan saya. Akhir tahun lalu pihak pemerintah pernah janji akan segera memperbaiki jalan rusak itu, tapi nyatanya yang diperbaiki malah jalan yang didepan kantor Camat terlebih dahulu," keluhnya.
Sebelumnya, Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Bogor Ade
Munawaroh mengatakan sejumlah jalan di Cibinong Raya belum diperbaiki, seperti Jl. Raya Sukahati-Keradenan dan Jl. Raya
Cikaret yang rusak parah serta Jl Mercedes di Kecamatan Gunung Putri,
Serta Jalan Raya Babakan Madang.
“APBD Kabupaten Bogor 2014 sekitar Rp 4,7 triliun, diperkirakan hanya 45 persen terserap," ungkapnya.
Pantauan dilapangan, Jalan Babakan Madang mengalami peningkatan status dari semula Jalan Babakan Madang Tak Ubahnya Kubangan Kerbau menjadi Jalan Babakan Madang Tak Ubahnya Aliran Sungai Yang Deras. Pemberitaan terkait keluhan jalan rusak ini pun sudah sering dimuat disejumlah media massa lokal, namun Dinas Bina Marga dan Pengairan Kabupaten Bogor maupun UPT setempat cicing wae. (als) Editor: Alsabili