Rumah Warga Sirna Galih Terbakar
BERITA BOGOR | www.beritabogor.com - Api menghanguskan pacsa kebakaran rumah Bapak Hasanudin yang di isi Ibu Jupah warga Kampung Kabandungan Rt 04, Rw 03 Desa Sirnagalih Kecamatan Tamansari. Kades, Kecamatan dan Satpol PP menyambangi korban kebakaran, Senin (08/10/2018)
Terjadinya kebakaran pada pukul 06.45 Wib, Api dengan cepat menjalar menghanguskan semua atap rumah. Hasanudin pemilik rumah menuturkan api yang berasal dari konsleting listrik kemudian membakar kabel lalu membakar kebagian atap rumah.Waktu terjadi kebakaran penghuni rumah tidak berada di dalam rumah. Korban mengalami kerugian di taksir sebesar Rp.45 juta dari kejadian tersebut.
Kades Sirnagalih Amat membenarkan bahwa warga nya mengalami korban kebakaran kemudian Pemerintah Desa terjun ke lokasi dan mengevakuasi, membenahi dan menginventarisir korban," terangnya
Di tempat yang sama Kasie Trantib Jaenudin mengatakan dari "Satpol PP beserta warga turut membantu pemadaman secara manual, Alhamdulilah Api bisa kita padamkan. Adapun dari pemerintah Kecamatan Tamansari sudah melaporkan kejadian kebakaran melalui BPBD Kabupaten Bogor," ungkapnya. (yd)
Tidak ada komentar